-->

Eggless Vanilla Cupcakes untuk Ulang Tahun Anak by Fitri Sasmaya



by Fitri Sasmaya

Hari ini anak saya ulang tahun, dia mau bawa cupcake ke sekolah untuk dibagi2 dengan teman2 dan gurunya

Tapi di sekolah ada aturan tidak boleh membawa makanan yang mengandung telur, jadi saya harus mencari resep cupcake tanpa telur. Dan buka cookpad ketemu cupcake tanpa telur punya mbak fannypatty, izin posting ulang mbak.

Cupcake ini saya hias dengan butter cream, cookies dan coklat chip juga coklat putih.

Note: buttercream untuk 3x resep


Bahan-bahan
185 gram tepung terigu
110 gram brown sugar (bisa pakai gula pasir biasa)
1/2 sdt garam
1 sdt baking powder
1 sdt baking soda
100 ml minyak sayur(saya canola oil)
50 ml air (saya susu cair)
1 sdm maizena
1 sdm cuka masak
170 ml yoghurt (sy pakai plain yoghurt)
1 sdt vanilla (sy vanilla extract 2 sdt)
100 gram chocochips (saya skip)
butter cream:
1 kg unsalted butter
400 gram icing sugar
2 sdm susu cair
1 sdm vanilla extract
pelengkap:
secukupnya cookies
secukupnya white chocolate
secukupnya chocolate chips
secukupnya pewarna makanan


Langkah

Siapkan semua bahan


Campur bahan kering (terigu, garam, baking soda, Baking powder, maizena. Ayak. Sisihkan
Kocok yoghurt, brown sugar dan vanilla tercampur rata (saya mixer kecepatan sedang


Masukkan campuran bahan kering bergantian dengan susu dan minyak, mixer hingga rata. Lalu masukkan cuka, mixer kembali hingga tercampur rata


Tuang adonan ke dalam peper cup. Siap di panggang Note: saya pakai sendok ice cream saat nuang adonan, jadi ukuran bisa sama.


Panggang sampai matang. Saya pakai suhu 170℃ selama 20 menit. Angkat dan hias. Note: *sesuaikan dengan oven masing2 saat memanggang kue *cetakan cupcake yang tidak terisi cake, saya isi dengan air. Baca2 di website, ini mencegah cetakan tidak gosong dan cepat rusak.


Butter cream= Mixer unsalted butter sampai lembut dan mengembang, tambahkan icing sugar mixer kembali sampai berwarna putih, tambahkan susu cair dan vanilla extract. Mixer lagi sampai tercampur rata. Hias cupcakes dengan butter dan pelengkap.





Resep Populer

Followers